Oleh: Khaira Sayyidah Budiman (kelas 3 Arrayyan SDIT Cahaya
Hati, 31 Maret 2012)
Pada suatu hari ada seorang anak
perempuan yang sedang bermain bersama bonekanya. Ia lebih senang bermain
bersama bonekanya dibanding temannya. Nama anak perempuan itu Chika dan
bonekanya itu hanya satu yang ia sayangi. Nama bonekanya Pooh.
Sekarang Chika duduk di kelas 1
SD Putri Sari. Chika pun diajak temannya bermain
“Chika..ayo main di lapangan.
Kamu tidak pernah main sama kami” ajak temannya
“Aku tidak mau. Aku mau main sama
boneka kesayanganku” jawab Chika
“Kan boneka itu tidak bisa
bicara” kata temannya
Teman-temannya pun pergi dari
rumah Chika. Chika pun juga ingin pergi bersama orang tuanya ke luar negeri
“Chika…ayo kita pergi” ajak mama
“Iya ma, tunggu dulu ma, aku mau
membawa bonekaku dulu” kata Chika
“Ayo cepat…nanti kita ditinggal
pesawat” kata mama
Akhirnya mereka pergi ke bandara
dan Chika menggendong boneka kesayangannya. Ketika berdesakan mau masuk ke
pesawat, bonekanya jatuh dan tak ditemukan.
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar